Khitan merupakan salah satu sunnah fitrah yang sangat dianjurkan. Bahkan sebagian ulama berpendapat khitan merupakan sesuatu yang wajib dilakukan. sebagaimana Rasulullah ﷺ bersabda,
“Sunnah fitrah yang lima adalah khitan (sunat), istihdad, memotong kuku, mencukur kumis, dan mencabut rambut ketiak”
(HR. Bukhari & Muslim).
Para ahli kesehatan pun sepakat bahwa khitan memiliki dampak yang sangat baik bagi kesehatan. Sehingga melakukan khitan amatlah penting, selain merupakan hal yang sangat dianjurkan dalam agama khitan juga memberikan dampak yang baik bagi kesehatan.
Namun demikian, ternyata banyak loh adik-adik kita di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur yang masih kesulitan mendapatkan akses kesehatan yang layak khususnya untuk berkhitan.
Misalnya di Desa Korobhera, Kab. Sikka, NTT. Dimana disana banyak adik-adik kita yang kesulitan untuk berkhitan karena faktor ekonomi.
Dilatari hal tersebut, izinkan kami SADAQA, Lembaga Sedekah Indonesia mengajak #OrangBaik mari sama-sama kita raih keberkahan yang berlimpah dengan membantu 1.000 adik-adik dhuafa untuk berkhitan. Berapapun nominal donasi yang diberikan, Insya Allah akan sangat bermanfaat bagi mereka.
Kegiatan ini akan berlangsung sepanjang tahun dimana pelaksanaan kegiatan akan tersebar di 20 titik kabupaten/kecamatan/desa di pulau Flores, NTT.
Adapun dana yang dibutuhkan adalah sekitar Rp 500.000/anak yang diperuntukan untuk keperluan tenaga medis dan obat serta pemberian santunan dan bingkisan
Yuk siapkan donasi terbaikmu
1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
2. Masukkan nominal donasi
3. Pilih metode pembayaran GO-PAY, Jenius Pay, LinkAja, DANA, Mandiri Virtual Account, BCA Virtual Account, atau transfer Bank (transfer bank BNI, Mandiri, BCA, BRI, BNI Syariah, atau kartu kredit)
Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan keberkahan dan hidayahnya kepada kita semua. Aamiin Ya Rabbal'alamin
Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini
Menanti doa-doa orang baik